Apa Itu Root Android? Apa Saja Keuntungan dan Resikonya untuk Smartphone?

Tahukah Anda apa yang dimaksud dengan Root Android? - Seperti yang kita ketahui Android merupakan salah satu sistem operasi dalam perangkat smartphone yang kini banyak digunakan dan juga teknologi yang paling berkembang di abad ini. Seiring perkembangan zaman, berbagai hal yang menjadi dasar penggunaan android akan lebih baik untuk diketahui oleh para pengguna android agar dapat menggunakan perangkat tersebut secara efisien.

Dari hari ke hari, pengguna smartphone android semakin meningkat. Sebagai pengguna android pastinya Anda sering mendengar istilah "Root" , namun terkadang belum mengetahui atau memahami apa yang dimaksud dengan root pada android serta apa kegunaannya. Untuk itu, ada baiknya Anda menyimak penjelasan di bawah ini.

Apa itu root android

Apa Itu Root Android ?


Jika dilihat secara bahasa, "root" artinya "akar". Berdasarkan arti kata root tersebut, root android merupakan akar dari suatu sistem android. Yang dimaksud dengan akar dari sistem android disini adalah dimana terdapat akses atau kendali penuh dari seorang pengguna android pada smartphone android yang dimilikinya.

Pada dasarnya root android tidak diatur sebagai menu default dan tidak dapat diakses tanpa memenuhi langkah atau prosedur tertentu. Seperti halnya suatu akar, root android juga dimaknai sebagai inti dari sistem dimana pengguna bisa menambah, mengurangi atau menghapus isi dan melakukan hal lainnya atau dengan kata lain pengguna memiliki akses tanpa batas terhadap perangkat androidnya (superuser).

Untuk ilustrasinya, misalkan pada aplikasi tertentu atau aplikasi bawaan pabrik, kita tidak bisa mengubah ataupun menghapusnya. Maka jika kita melakukan root android, kita bisa melakukan apapun pada aplikasi tersebut.

Kesimpulannya, root android adalah proses modifikasi sistem operasi (Operating System) pada smartphone android sehingga pengguna memiliki akses tanpa batas dimana pengguna bisa menambah, mengurangi atau menghapus elemen-elemen yang terdapat pada perangkat Android yang dimilikinya. Jadi saat android telah diroot, maka pengguna bisa bertindak sebagai administrator serta dapat mengubah apapun yang ada dalam sistem Android tersebut.

Pentingkah Proteksi Root Android ?


Lantas apakah penting proteksi root android? dan mengapa root android tidak disajikan  pada menu default atau kita tidak bisa mengakses dan mengubah sistem android tanpa melalui proses root? Hal ini dikarenakan beberapa aplikasi pada android diatur sedemikian rupa dalam suatu sistem android dan juga untuk kepentingan pabrik ataupun penyedia layanan, aplikasi-aplikasi tersebut tidak bisa dihapus, misalnya saja jika smartphone android tersebut memiliki bundling dengan perusahaan telekomunikasi dan mereka meletakkan aplikasinya untuk keperluan promosi.

Selain itu pengguna juga tidak bisa mengakses secara penuh dalam android tanpa root dengan alasan untuk mencegah terjadinya kerusakan atau kesalahan pada sistem, khususnya bagi pengguna atau user yang masih awam. Jika diberikan akses penuh pada semua perangkat atau sistem dalam android, bisa jadi sistem tersebut akan kacau dan perangkat android tidak bisa digunakan lagi.

Root your android

Keuntungan Root Android


Root pada sistem android atau rooting android memiliki beberapa keuntungan bagi pengguna dan akan sangat membantu jika diperlukan. Beberapa keuntungan dan manfaat melakukan root pada android antara lain:

1. Pengguna Bisa Mengakses Seluruh Sistem Tanpa Batas

Seperti yang disebutkan sebelumnya, dengan melakukan root pada android pengguna diberikan akses secara penuh dalam mengatur sistem operasi pada perangkat android miliknya. Dengan kata lain, pengguna bisa bertindak sebagai administrator dimana pengguna bisa mengubah semua pengaturan didalamnya termasuk mengupdate aplikasi, mengupdate sistem android dan lain sebagainya.

2. Dapat Menghapus Aplikasi yang Tidak Berfungsi

Biasanya aplikasi yang telah disediakan dalam android tidak semuanya digunakan dan berfungsi secara efisien bagi pengguna, sehingga hanya memenuhi memori saja dan hal ini akan sangat mengganggu khususnya pada smartphone android dengan kapasitas memori internal yang cukup kecil. Dengan melakukan rooting android maka kita dapat menghapus aplikasi tersebut dan membuat kinerja smartphone android semakin cepat dan baik.

3. Pengguna Bisa Mengembalikan File yang Terhapus

Salah satu masalah yang biasanya dihadapi pengguna android adalah terhapusnya file secara tidak sengaja misalnya dokumen, gambar, video, maupun file lainnya. Hal ini tentu sangat menjengkelkan, tapi dengan melakukan rooting android dan bantuan aplikasi tertentu, maka kita bisa mengembalikan file yang terhapus tersebut. Tentunya ini akan sangat membantu jika suatu saat kita memerlukan suatu file namun sudah tidak tersimpan dalam perangkat android yang kita miliki.

4. Bebas Mengubah Tampilan (Theme) Android

Kemampuan untuk mengkustomisasi tema secara penuh, dimana segala sesuatu yang berhubungan dengan tampilan dapat kita ubah, misalnya warna indikator baterai, daftar kontak atau tampilan dialer, serta video singkat yang diputar saat boot up perangkat Android. Dengan rooting android memungkinkan penggunanya untuk mempercantik tampilan (Theme) android baik dengan mengubah tema maupun icon menu yang digunakan.

5. Kontrol Penuh dari CPU

Rooting Android memberikan kontrol penuh dari CPU dan kernel sehingga pengguna (User) dapat melakukan Overclock prosesor perangkat Android sehingga kinerja smartphone menjadi lebih maksimal.

Resiko Rooting Android


Meskipun memiliki banyak kelebihan, rooting android juga memiliki resiko atau kekurangan yang harus diketahui oleh setiap pengguna perangkat android. Resiko melakukan root pada perangkat android antara lain:

1. Membatalkan / Menghilangkan garansi produk perangkat Android.

2. Kesalahan dalam mengakses root, justru dapat menyebabkan kerusakan (malfungsi) pada perangkat Android.

3. Tweaking yang berlebihan pada perangkat android dapat menurunkan kinerja sistem Android.

Jika melihat lisesnsi dari sistem operasi si robot hijau (Android) yang merupakan open source, maka melakukan root pada sistem operasi Android memang diijinkan. Namun ada baiknya Anda pikir-pikir terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk melakukan proses rooting, khususnya perihal garansi yang dapat hilang atau batal dikarenakan aktifitas rooting ini.

Keuntungan dan resiko yang mungkin terjadi sesudah proses rooting merupakan tanggung jawab setiap pengguna, dimana pihak vendor tidak memiliki kewajiban apapun terkait aktifitas rooting. Oleh sebab itu, pertimbangkan terlebih dahulu dengan baik-baik keuntungan dan resiko rooting Android.

Cara Membuat Privacy Policy di Blog Dengan Mudah dan Cepat

Cara Mudah Membuat Privacy Policy di Blog - Privacy Policy merupakan suatu informasi hukum atau aturan-aturan tentang pengelolaan situs atau blog, misalnya tentang iklan yang ditayangkan dan bagaimana situs mengumpulkan informasi dari pengunjung. Hal ini juga akan meningkatkan kredibilitas dan kepercayaan pengunjung terhadap blog Anda. Selain itu, keberadaan halaman privacy policy akan menunjang situs atau blog Anda agar mudah diterima ketika ingin memonetize situs dengan Google Adsense. Oleh sebab itu, menjadi suatu keharusan untuk membuat privacy policy di blog Anda.

Untuk membuat halaman privacy policy sebenarnya bisa anda lakukan secara manual dengan kata-kata anda sendiri, baik menggunakan bahasa indonesia ataupun bahasa inggris. Namun ada cara yang lebih mudah untuk membuat privacy policy tanpa harus bingung merangkai kata-kata. Pada artikel kali ini, saya akan berikan cara mudah untuk membuat privacy policy dan bagaimana menambahkannya ke halaman statis blog Anda. Simak baik-baik caranya dibawah ini:

Baca Juga: Cara Membuat Halaman Disclaimer Dengan Mudah dan Cepat

Membuat Halaman Privacy Policy di Blog


Dalam tutorial kali ini, kita akan membuat kebijakan privasi melalui pihak ketiga atau menggunakan generator yang akan melakukan pekerjaan tersebut untuk Anda secara gratis. Disini kita akan menggunakan salah satu layanan gratis yang disediakan oleh http://www.privacypolicyonline.com/

1. Pertama-tama buka situsnya di Privacypolicyonline.com .

2. Selanjutnya, silahkan isi data-data Anda. Lihat contoh gambar dibawah ini:

Membuat Privacy Policy

3. Kemudian klik pada "Generate HTML".

4. Selanjutnya copy semua kode yang sudah di buat, seperti contoh gambar berikut ini:

Cara Membuat Privacy Policy

Sampai tahap ini Anda telah selesai membuat privacy policy dan tinggal memasangnya pada halaman blog Anda. Untuk memasangnya pada halaman blog, silahkan ikuti tutorial selanjutnya.

Cara Memasang Privacy Policy Pada Halaman Blog


Setelah Anda membuat privacy policy seperti langkah di atas, sekarang tinggal Anda memasangnya di halaman blog Anda, agar bisa dilihat oleh para pengunjung blog Anda.

1. Silahkan masuk ke dashboard blog anda atau login ke blogger.com

2. Selanjutnya klik pada menu "Pages".

Menu Page

3. Kemudian klik pada "New Page" untuk membuat halaman baru.

Membuat halaman baru

4. Isikan Judul Halaman dengan "Privacy Policy". Lalu pilih pada mode "HTML", dan pastekan kode yang sudah Anda copy sebelumnya. Lebih jelasnya lihat contoh gambar berikut ini:

Membuat Halaman Privacy Policy

5. Jika sudah dipastekan, silahkan Anda klik tombol "Publish" untuk mempubliskan halaman tersebut.


Catatan:

Halaman privacy policy yang telah Anda buat menggunakan bahasa inggris. Anda bisa menggantinya dengan bahasa Indonesia dengan menggunakan Google Translate. Namun, tidak dirubahpun tidak apa-apa.

Kesimpulan:

Keberadaan halaman Privacy Policy pada blog Anda akan meningkatkan kepercayaan dari pengunjung / pembaca blog Anda, selain itu blog akan terlihat lebih profesional. Bahkan jika Anda ingin memonetize blog dengan Google AdSense, dalam hal ini Google mengharuskan Anda untuk memiliki privacy policy pada blog Anda. Jadi, silahkan membuat halaman privacy policy sebelum Anda mendaftarkan blog di Google Adsense.

Nah, begitulah sedikit ulasan tentang Cara Membuat Privacy Policy di Blog Dengan Mudah dan Cepat. Semoga bermanfaat dan mudah diterapkan. Jika masih ada yang belum jelas, mari kita diskusikan di kolom komentar dibawah ini. Terimakasih atas kunjungan Anda. Good Luck!!!

Cara Membuat Halaman Disclaimer Dengan Mudah dan Cepat

Bagaimana cara membuat disclaimer di blog? Apa sih manfaat disclaimer itu untuk blog? 


Pertanyaan seperti ini kadang muncul bagi para blogger pemula. Rasa penasaran dan ingin tahu anda tentang disclaimer telah menuntun anda sampai pada postingan ini. Ya, disini saya akan jelaskan cara membuat disclaimer, menambahkan disclaimer di halaman blog, dan manfaatnya untuk blog anda. Baiklah, langsung saja kita mulai.

Membuat disclaimer di blog

Sebenarnya membuat halaman disclaimer itu sangat mudah asalkan anda memahami apa itu disclaimer. Oleh karena itu, sebelum kita masuk ke tutorial inti, ada baiknya anda simak penjelasan singkat tentang disclaimer, berikut ini:

Apa itu Disclaimer?


Disclaimer dapat diartikan sebuah peraturan yang dibuat pengelola situs yang harus dipatuhi oleh pengguna situs tersebut. Disclaimer berisi informasi tentang aturan-aturan yang wajib di patuhi oleh pengguna agar terjalin interaksi yang baik antara admin dengan pengguna maupun pengguna dengan pengguna lainnya.

Khususnya bagi anda yang ingin monetize blog/website anda dengan Google Adsense, maka keberadaan halaman disclaimer adalah wajib dan sangat penting untuk menunjang keberhasilan blog/website anda untuk diterima.

Manfaat Disclaimer Untuk Blog


Manfaat yang bisa dirasakan dengan membuat halam disclaimer di blog adalah blog anda akan terlihat profesional dimata pengunjung. Navigasi yang lengkap dari sebuah blog/website tentunya memberi kesan bahwa blog anda adalah profesional. Ini sangat berguna untuk mendapat kepercayaan dari pengunjung agar mereka kembali lagi nantinya.

Nah, sekarang anda tahu bahwa disclaimer itu sangat penting bukan. Untuk itu, mari kita mulai tutorial cara membuat disclaimer berikut ini:

Baca Juga: Cara Membuat Privacy Policy di Blog Dengan Mudah dan Cepat

Cara Membuat Disclaimer


Untuk membuat halaman disclaimer bisa anda lakukan Secara Manual atau dengan bantuan situs Disclaimer Generator. Membuat disclaimer dengan metode manual maksudnya anda menulis dan menyusun sendiri kata-kata untuk mengisi halaman disclaimer tersebut, atau anda juga bisa copas halaman disclaimer dari situs lain kemudian melakukan sedikit pengeditan dan jadilah halaman disclaimer anda.

Nah, di postingan ini saya akan tunjukkan cara membuat disclaimer dengan menggunakan bantuan situs disclaimer generator. Simak caranya berikut ini:

1. Pertama-tama silahkan anda buka situs penyedia layanan disclamer generator yang cukup populer digunakan oleh para blogger, yaitu: privacypolicyonline.com

2. Anda akan dihadapkan dengan sebuah formulir yang harus anda isi. Silahkan anda isi formulir tersebut sesuai dengan data blog / website anda. Lihat contoh gambar dibawah ini:

Form disclaimer generator

3. Setelah anda mengisi formulir seperti contoh di atas, silahkan anda klik pada "Generate Disclaimer".

4. Selanjutnya, anda copy semua kode HTML dari situs tersebut dan paste ke halaman disclaimer blog/website anda. Berikut contoh gambar kode yang harus anda copy:

Kode html disclaimer generator

5. Setelah anda copy kode tersebut, silahkan anda menuju dashboard blog anda dan pilih menu "Pages".

menu pages blogger

6. Selanjutnya, anda klik pada "New Page" untuk membuat halaman baru.

new page blogger

7. Setelah anda masuk pada pembuatan halaman baru, silahkan anda isi judul halaman dengan "Disclaimer". Sebelum anda paste kode yang anda copy sebelumnya, anda klik dulu pada "Mode HTML", barulah anda paste kode tersebut. Untuk lebih jelasnya lihat gambar berikut:

paste kode html dihalaman blogger

8. Setelah anda paste kode dari situs disclaimer generator di mode HTML, silahkan anda bisa publiskan dengan mengelik tombol "Publish".

SELAMAT! halaman disclaimer anda sudah jadi, sangat mudah bukan. Saya harap ulasan tentang "Cara Membuat Halaman Disclaimer Dengan Mudah dan Cepat" ini mudah di terapkan, khusunya untuk pemula. Jika masih ada yang belum jelas, mari kita diskusikan di kolom komentar dibawah ini. Terimakasih! Good Luck!

Apa Itu SEO? (Pengertian & Panduan Dasar SEO untuk Pemula)

Sebagai seorang blogger/webmaster tentu Anda sering mendengar kata SEO. Bagi yang pemula pastinya bertanya-tanya dalam hati, Apa itu SEO? kemudian Anda pun memutuskan untuk mencari tahu di mesin pencari.

Apa itu SEO

Tahukah Anda bahwa deretan situs di halaman pertama dari hasil pencarian tersebut, telah menerapkan SEO sehingga bisa muncul di halaman pertama mesin pencari. Darisini kita bisa tarik sebuah kesimpulkan tentang pengertian SEO.

Apa Itu SEO?


Search Engine Optimization (SEO) adalah serangkaian upaya yang dilakukan oleh pengelola blog atau webmaster pada website yang dikelolanya dengan tujuan untuk meningkatkan keterlihatan (visibilitas) halaman websitenya menjadi lebih baik di mesin pencari.

Pengertian apa itu SEO menurut versi Wikipedia Indonesia
"Optimisasi mesin pencari (bahasa Inggris: Search Engine Optimization, biasa disingkat SEO) adalah serangkaian proses yang dilakukan secara sistematis yang bertujuan untuk meningkatkan volume dan kualitas trafik kunjungan melalui mesin pencari menuju situs web tertentu dengan memanfaatkan mekanisme kerja atau algoritma mesin pencari tersebut."

Arti Lain dari SEO
Selain berarti Search Engine Optimization, SEO juga bisa diartikan Search Engine Optimizer, yaitu orang yang melakukan aktivitas optimisasi mesin pencari. SEO di sini maksudnya sebuah profesi. Jadi, anda jangan heran ketika ada orang yang menyebutkan dirinya sebagai seorang SEO atau menyebutkan jabatanmya, misalnya “saya seorang Manajer SEO.”, “saya adalah Konsultan SEO.”, dan lain sebagainya.

Nah, sekarang Anda sudah faham bukan Apa Itu SEO. Jika belum, mungkin contoh ilustrasi SEO berikut ini bisa memberi gambaran untuk Anda.

Contoh Ilustrasi SEO


Misalnya anda membuat sebuah postingan tentang "Apa itu SEO?" di blog/website anda, maka tentunya ketika anda coba mengetikkan kata kunci tersebut di mesin pencari, halaman postingan anda tersebut tidak akan langsung muncul di halaman pertama, karena masih kalah bersaing dengan blog/website lain yang telah menerapkan SEO.

Nah, untuk bisa bersaing dengan blog/website lainnya, anda pun harus melakukan optimasi pada halaman tersebut. Dengan menerapkan SEO, maka postingan/konten anda akan bisa bertengger di halaman pertama mesin pencari, sehingga berpeluang untuk mendapatkan banyak pengunjung (visitor) organik dari mesin pencari, terutama mesin pencari Google.

Konsep Dasar SEO


Google, Yahoo, Bing, dan mesin pencari lainnya adalah sebuah produk yang menyediakan layanan pencarian di internet. Tentunya mereka ingin supaya para pengguna internet puas menggunakan layanan mereka.

Setiap pengguna internet tentu menginginkan supaya website terbaik yang relevan dengan kata kunci muncul di halaman pertama. Karena itulah mesin pencari selalu berusaha menampilkan hasil terbaik untuk setiap kata kunci yang dimasukkan pengguna di mesin pencari.

Jadi, inti dari SEO adalah menjadikan website anda yang terbaik dan relevan dengan kata kunci yang anda targetkan.

Terbaik dalam segi apa?

  • Konten yang disajikan
  • Struktur dan navigasi
  • Kepuasan pengguna (User Experience)
  • Popularitas

Dari konsep dasar SEO ini kita dapat mengetahui bahwa mengotimalkan website sangatlah penting untuk meningkatkan qualitas situs di mesin pencari dan mendapatkan visitor yang benar-benar tertarget.

Mengapa SEO Itu Penting Untuk Website?


Perkembangan teknologi yang semakin meningkat membuat semakin meningkatnya pengguna internet di seluruh dunia, hampir semua orang mencari informasi secara online melalui mesin pencari (search engine).

Dari sumber data yang dipublikasikan oleh Google, menunjukkan bahwa website yang menempati peringkat pertama sampai dengan ketiga mendapatkan total klik kumulatif sebesar lebih dari 50%. Dan website di peringkat pertama sendiri mendapatkan klik lebih dari 20%.

Ini menunjukkan betapa Pentingnya Menerapkan SEO untuk website anda. Dengan menerapkan SEO, website anda bisa menempati peringkat yang baik di mesin pencari dan mendapatkan ribuan hingga puluhan ribu pengunjung organik per hari.

Selain itu, pengunjung organik dari mesin pencari merupakan jenis visitor yang tertarget, karena visitor jenis ini adalah orang-orang yang haus akan informasi dan ingin membeli suatu produk. Jika anda memiliki sebuah bisnis online, maka pengunjung dari mesin pencari memiliki tingkat konversi (conversion rate) yang sangat tinggi.

SEO merupakan teknik marketing modern di era digital yang memakan biaya terkecil. 

Tujuan Menerapkan SEO


Berdasarkan pengertian apa itu SEO, maka kita bisa simpulkan bahwa ada 2 tujuan menerapkan SEO untuk website anda, yaitu :

1. Tujuan Dasar SEO

Terkait dengan posisi/peringkat/ranking, maka Tujuan Dasar SEO yaitu meningkatkan posisi/peringkat/ranking suatu website atau halaman website di halaman pertama dari hasil pencarian mesin pencari (SERP).

Untuk mencapai ranking/peringkat terbaik di mesin pencari tentunya harus diupayakan dengan cara membuat konten/isi website yang relevan, unik, dan berkualitas. Serta meningkatkan popularitas website Anda dengan cara mendapatkan rekomendasi berupa tautan (link) berkualitas yang berasal dari website luar yang berkualitas juga.

Baca Juga: Cara Menulis Artikel Berkualitas yang SEO Friendly

Tujuan Dasar SEO-Peringkat SERP

2. Tujuan Utama SEO

Sedangkan Tujuan Utama SEO, yang bisa kita lihat dari pengertian Apa Itu SEO menurut versi Wikipedia Indonesia, yaitu berfokus untuk meningkatkan trafik berkualitas dari mesin pencari. Ini akan otomatis terjadi jika Tujuan Dasar SEO (meningkatkan ranking) sudah tercapai.

Berikut tujuan SEO yang utama:

  • Meningkatkan Pengunjung/Visitor Organik
    Tentunya tujuan kita melakukan SEO supaya website menjadi ramai pengunjung yang tertarget melalui mesin pencari (search engine).
  • Meningkatkan Kualitas Kunjungan Website
    Pengunjung yang tertarget, tentunya memiki tingkat konversi yang tinggi, karena mereka datang memang membutuhkan dan sedang mencari apa yang Anda tawarkan di website Anda.
  • Mempertahankan Jumlah Pengunjung Secara Berkesinambungan
    Mendapatkan pengunjung yang stabil setiap harinya tentu menjadi tujuan utama melakukan SEO.

Nah, Jika kedua tujuan SEO Anda tercapai (tujuan dasar dan tujuan utama), maka dapat dipastikan trafik website Anda akan lebih meningkat dan tertarget menuju website atau halaman web yang telah Anda optimisasi untuk mesin pencari. Semakin tinggi trafik tertarget yang anda peroleh, maka potensi tercapainya tujuan akhir dari situs Anda akan semakin tinggi.

Manfaat dan Keuntungan Menerapkan SEO


Dari ulasan-ulasan di atas, mungkin anda sudah memiliki gambaran tentang manfaat dan keuntungan SEO bagi website Anda. Ada banyak sekali manfaat dan keuntungan yang bisa anda dapatkan dengan menerapkan SEO, diantaranya yaitu:

  1. Mendapatkan Banyak Traffic Secara Gratis
    Seperti yang kita ketahui bahwa website yang telah dioptimasi akan muncul di halaman pertama mesin pencari sesuai dengan kata kunci yang ditargetkan. Tentu ini akan mendatangkan banyak sekali pengunjung ke website anda secara gtaris, tidak perlu mengeluarkan biaya untuk mengiklankan situs Anda.

  2. Mendapatkan Tingkat Konversi (conversion rate) yang Tinggi Trafik atau pengunjung organik dari mesin pencari dikenal memiliki tingkat konversi yang tinggi. Alasannya tak lain adalah karena trafik organik dari mesin pencari merupakan orang-orang yang tertarget. Jadi, Jika suatu website menjual produk atau barang, misalnya laptop atau lainnya, maka ketika ada orang mengetikkan kata kunci “jual laptop murah” di mesin pencari, maka sudah 90% akan terjadi konversi atau mendapatkan penjualan sebagai hasil dari menerapkan SEO.

  3. Meningkatkan Popularitas Website
    Semakin ramai pengunjung website anda, maka akan semakin meningkatkan popularitas website anda tersebut. Hal ini akan berdampak baik untuk website anda, karena pastinya akan mendapatkan kunjungan kembali dari pengunjung-pengunjung sebelumnya.

  4. Meningkatkan Kepuasan Pengguna (User Experience)
    Website yang sudah populer tentunya memiliki pengunjung setia dan memiliki kepercayaan tinggi terhadap konten/isi dari situs anda tersebut. Pengunjung/Pengguna yang merasa puas dengan layanan/konten/isi website yang anda sajikan, akan memberikan apresiasi tinggi untuk website anda dengan merekomendasikannya pada teman ataupun kerabatnya. Lagi-lagi ini akan meningkatkan trafik website Anda.

  5. Meningkatkan Daya Saing
    Ya, Tentu saja SEO akan meningkatkan daya saing website anda dengan kompetitor anda. Bagaimana tidak, karena trafik yang terus meningkat, popularitas yang samkin meningkat, dan kepuasan pengguna yang semakin meningkat pula, tentu saja akan mengalahkan kompetitor-kompetitor anda.

Sebenarnya masih ada banyak lagi manfaat dan keuntungan SEO yang bisa anda dapatkan, tapi menurut saya 5 point di atas adalah yang paling penting. Setiap orang akan merasakan manfaat dan keuntunga SEO bagi website mereka jika sudah mengalaminya sendiri, yang pastinya website Anda akan jadi lebih baik dan stabil jika website Anda teroptimasi dengan baik di mesin pencari.

SEO Dasar yang Wajib Anda Ketahui


Setelah membaca panjang-lebar ulasan di atas, mungkin anda bertanya-tanya dalam hati: "Bagaimana Cara Menerapkan SEO pada Website Saya?"
Baiklah, sekarang kita ulas pertanyaan tersebut lebih jauh.

Secara umum, SEO Dasar yang biasanya di terapkan ada dua, yaitu SEO On Page dan SEO Off Page, berikut pembahasan selengkapnya:

1. SEO On Page


Definisi dari SEO On Page itu sendiri adalah suatu upaya optimasi website yang dilakukan dari sisi internal website itu sendiri. Dengan kata lain, upaya optimasi yang dilakukan oleh pengelola website / webmaster dengan mendesain struktur website yang lebih SEO Friendly. Beberapa upaya optimasi yang bisa dilakukan dalam SEO On Page, antara lain:

  • Riset keywords, temukan kata kunci utama dan kata kunci pendukung yang paling relevan dengan niche/topik website anda.
  • Mendesain website dengan struktur yang baik, tampilannya SEO Friendly, dan loadingnya cepat (atau anda bisa menggunakan template SEO Friendly)
  • Menggunakan Title Tag yang baik untuk homepage dan judul konten website anda
  • Menambahkan description yang relevan dengan website anda
  • Membangun konten yang berkualitas dan bermanfaat bagi pengguna
  • Mengatur URL (permalinks) yang SEO Friendly
  • Menggunakan Heading dengan baik (H1, H2, H3, H4)
  • Mengatur navigasi website sebaik mungkin
  • Membangun internal links
  • Menambahkan deskripsi pada setiap gambar/ image
  • Dan lain-lain

2. SEO Off Page


Sedangkan SEO Off Page adalah suatu upaya optimasi website yang dilakukan dari luar website anda. Halaman website yang telah dioptimasi dengan SEO On Page, perlu didukung dengan optimasi lanjutan dari luar website itu sendiri. Anda dapat melakukannya dengan cara membangun links (backlinks) dari situs lain yang berkualitas. Bagaimana cara mendapatkan backlink berkualitas dengan cepat?

  • Backlink dari blogwalking (berkomentar di blog orang lain)
  • Backlink dari forum online (Kaskus, Bersosial, Forum Detik, Forum Kompas, dan lainnya)
  • Backlink dari media sosial (Twitter, Facebook, Google+, Youtube, dan lainnya)
  • Backlink dari situs social bookmark (Lintas.me, Google bookmark, Diigo.com, Folkd.com, dan lainnya)
  • Backlink dari web 2.0 properties (Blogspot, WordPress, Weebly, dan lainnya)
  • Backlink dari website yang menerima guest blogger
  • Dan lain-lain

Nah, demikianlah pembahasan tentang Apa Itu SEO? (Pengertian & Panduan Dasar SEO untuk Pemula). Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat membantu anda memahami tentang SEO dan mengoptimalkan blog/website anda di mesin pencari. Terimakasih! Good Luck!

Panduan Lengkap Cara Membuat Blog Gratis di Blogspot

Membuat Blog Gratis di Blogger sangatlah mudah. Berikut panduan lengkap beserta gambar sehingga mudah diterapkan untuk pemula. Jika anda ingin membuat blog gratis, ada banyak pilihan platform untuk membuat blog gratis seperti: Blogger, Wordpress, Jimdo, Tumblr, Webs, Squidoo, dll. Tapi yang paling populer dan banyak digunakan adalah Blogger dan Wordpress. Diantara keduanya, blogger sangat direkomendasikan untuk pemula. Oleh karena itu, ZainKun akan membahas bagaimana Cara Membuat Blog Gratis di Blogspot (Blogger).

Membuat blog gratis

Sebelum kita lanjutkan ke tutorial inti cara membuat blog, ada baiknya anda memahami terlebih dahulu apa itu blog dan fungsinya.

Apa Itu Blog?


Menurut Wikipedia, Web log atau yang sering disebut Blog adalah sebuah bentuk apikasi web yang terdiri dari tulisan-tulisan, gambar, vidio (yang dimuat sebagai posting) dan selalu diperbarui secara berkala. Blog dapat diakses oleh semua pengguna Internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut. Disini adalah tempat untuk mengekspresikan diri, berbagi pikiran, pengalaman, minat, dll. Anda bisa menulis apapun yang ingin anda bagikan di Blog.

Wikipedia juga menyebutkan bahwa sejarah media blog pertama kali dipopulerkan oleh pemilik Blogger.com yaitu Pyra Labs, sebelum akhirnya diakuisisi oleh raksasa internet yaitu Google pada akhir tahun 2002. Semenjak itu, mulai banyak bermunculan aplikasi-aplikasi web yang bersifat sumber terbuka yang diperuntukkan kepada perkembangan para penulis blog tersebut.

Apa Fungsi dari Blog?


Fungsi dari sebuah blog sangatlah beragam. Pada awalnya blog di gunakan sebagai media mengekspresikan diri (catatan harian), lalu berkembang menjadi media untuk berbagi pikiran, pengalaman, minat, sampai dengan media publikasi dalam sebuah kampanye politik.

Selain itu, banyak juga yang memanfaatkan blog untuk ladang penghasilan tambahan. Ya, perkembangan dunia internet marketing memberikan peluang besar bagi pemilik blog untuk menghasilkan uang. Dengan bekerjasama menjadi affiliate ataupun publisher dari perusahan-perusahan besar seperti Google Adsense, anda bisa monetize blog untuk menghasilkan uang tambahan.

Nah, itulah sedikit penjelasan tentang apa itu blog dan fungsinya, agar menambah wawasan anda tentang blog. Baiklah, sekarang kita kembali ke topik pembahasan, yaitu Cara Membuat Blog Gratis di Blogspot (Blogger) lengkap dengan gambar, sebagai berikut;

Langkah-langkah Membuat Blog di Blogger (Blogspot)


1. Pertama Anda buka situs blogger.com

2. Kemudian "Login" menggunakan akun gmail anda. Jika anda tidak punya akun gmail, anda bisa membaca panduan cara membuat email di gmail yang pernah saya bagikan sebelumnya.

login akun google

3. Sebelum anda beralih ke halaman pembuatan blog. Terlebih dahulu anda harus memilih profil yang akan anda gunakan. Silakan anda pilih "Buat profil Google+".

Opsi pilihan profile

4. Biasanya Form profile akan langsung terisi secara otomotis. Anda juga bisa mengeditnya kembali dengan data yang benar. Jika data-data anda sudah benar, silakan klik tombol "Upgrade".

Form google+ pertama

5. Selanjutnya anda pilih "Continue".

Form google+ kedua

6. Anda bisa follow beberapa kategori yang anda sukai, tidak memfollow juga tidak apa-apa. Dan klik tombol "Continue" untuk melanjutkan.

Form google+ kedua selanjutnya

7. Setelah itu, Anda pilih saja "Continue anyway".

Lanjutkan saja

8. Profil blogger anda sudah siap. Profil blogger yang anda gunakan adalah profil Google+. Langsung saja Klik tombol "Finish" untuk melanjutkan membuat blog baru.

Form google+ ketiga

9. Pada langkah ini, Anda pilih "Continue to Blogger" untuk beralih ke halaman utama blogger.

Lanjut ke Blogger

10. Nah, untuk membuat blog baru, silakan anda pilih "New Blog".

Pilih New Blog

11. Selanjutnya Anda akan dihadapkan dengan tampilan seperti berikut ini.

Form membuat blog baru

Silakan anda isi sesuai putunjuk nomor dibawah ini :

  • Nomor 1: Isikan dengan judul blog yang anda inginkan, misalnya: Zain Kun
  • Nomor 2: Isikan dengan alamat url blog yang anda inginkan, misalnya: zainkun.blogspot.com
  • Nomor 3: Jika alamat url blog yang anda masukkan tersedia, maka akan muncul status centang seperti pada gambar. Tapi jika tidak tersedia, akan muncul satatus tanda-seru, artinya anda harus masukkan alamat url blog yang berbeda, hingga muncul status centang seperti pada gambar.
  • Nomor 4: Anda pilih template yang anda sukai, biasanya saya memilih simple template.

12. Jika sudah, langsung saja klik tombol "Create blog!"

SELAMAT! Anda telah berhasil Membuat Blog Baru di Blogger, sangat mudah dan simple bukan.

Nah, selanjutnya tidak ada salahnya sekalian anda belajar juga mengenai menu-menu dasar yang ada pada blogger, mengganti template, dan cara menulis artikel di blog.

Memahami Menu-menu Dasar pada Blogger


Ada beberapa menu dasar pada blogger yang perlu anda ketahui, khususnya bagi pemula. Antaralain sebagai berikut :

Menu-menu dasar pada blogger

  • Nomor 1: Digunakan untuk membuat blog baru (Anda bisa membuat lebih dari satu blog dengan profil google + yang sama).
  • Nomor 2: Digunakan untuk menulis artikel baru.
  • Nomor 3: Digunakan untuk mengunjungi dan mlihat blog anda.
  • Nomor 4: Digunakan untuk menambahkan blog-blog yang ingin anda ikuti. Anda akan melihat artikel-artikel dari blog yang anda ikuti tersebut.
  • Nomor 5: Berikut adalah beberapa menu dashboard pada blogger, diantaranya :
    • Overview: menampilkan ringkasan stat blog anda, seperti  jumlah penayangan hari ini, jumlah komentar yang menunggu moderasi, jumlah komentar yang telah diterbitkan, jumlah pos dan pengikut blog anda.
    • Posts: menampilkan semua postingan yang ada pada blog anda, baik postingan yang sudah diterbitkan, yang masih berbentuk draft, maupun yang telah anda import.
    • Stats: menampilkan informasi statiska dari blog anda, seperti jumlah penayangan, postingan yang dibuka pengunjung, asal datangnya pengunjung, perangkat yang digunakan pengunjung, dll.
    • Comments: menampilkan semua komentar yang telah diterbitkan, komentar yang masih menunggu moderasi, dan komentar yang tergolong dalam spam.
    • Google+: menampilkan pengaturan profil Google+ yang terkait dengan blog anda.
    • Earnings: untuk monetize/mendaftarkan blog ke akun Adsense.
    • Campaigns: menampilkan menu Google Adwords. Anda bisa mempromosikan blog anda dengan beriklan di Adwords (Berbayar).
    • Pages: menampilkan jumlah halaman statis yang ada pada blog anda, baik yang masih berbentuk draft, maupun yang sudah diterbitkan.
    • Layout: menampilkan tata letak blog. Disini, anda bisa mengatur posisi, menambah, atau menghapus widget pada blog anda.
    • Template/Theme: menampilkan pengaturan pada template blog. Anda bisa mengedit dan mengganti template blog disini.
    • Settings: menampilkan pengaturan lanjutan pada blog, seperti pengaturan dasar, pos dan komentar dan lain sebagainya bisa anda lakukan disini.

Cara Mengganti Template


Template bawaan dari blogger memang cukup sederhana dan banyak sekali yang menggunakannya sehingga blog anda akan terlihat tidak unik dan keren. Oleh karena itu, Anda bisa mengganti template blog anda agar lebih menarik dan keren, simak caranya berikut ini:

1. Tapi sebelumnya, silahkan anda download terlebih dahulu template yang ingin anda gunakan di blog baru anda. Anda bisa mencari template keren di pencarian google, ada banyak sekali yang membagikan template gratis untuk blogger yang bisa anda download.

2. Jika anda sudah mendownload template yang ingin anda gunakan, extract dulu bila file template yang anda download berbentuk .zip atau .rar, karena file yang akan anda gunakan adalah yang berekstensi .xml.

3. Setelah itu, anda masuk ke menu dashboard blog dan pilih "Template / Theme".

4. Lalu klik pada "Backup / Restore", seperti gambar berikut.

Mengganti template blogger

5. Selanjutnya anda klik tombol "Browse" untuk mengupload template yang anda siapkan sebelumnya.

Upload template blogger

6. Terakhir, klik tombol "Upload", dan tunggu beberapa saat hingga proses upload selesai kemudian anda bisa cek blog Anda.

Cara Menulis/Posting Artikel di Blogger?


Setelah blog anda jadi, tentu anda harus mulai menulis dan mengisi blog anda dengan artikel-artikel menarik dan bermanfaat bagi banyak orang agar blog anda ramai dikunjungi. Bagi pemula yang belum tahu cara menulis/posting artikel di blogger, simak caranya berikut ini:

1. Klik tombol "New Post".

Post baru

2. Sebelum anda muali untuk menulis konten, terdapat beberapa menu, tombol, ataupun navigasi yang perlu untuk anda pahami, berikut sedikit penjelasannya:

menu dalam menulis di blog

  • Nomor 1: Ada 2 mode untuk penulisan artikel blog, diantaranya mode Compose dan HTML. Secara default, mode untuk penulisan artikel menggunakan mode compose, sedangkan untuk mode HTML, anda harus memahami tentang kode-kode HTML.
  • Nomor 2: Isi dengan Judul Artikel yang anda buat.
  • Nomor 3: Ini adalah Menu Formatting Toolbar yang digunakan untuk pengolahan teks pada artikel yang anda buat (Fungsinya sama seperti toolbar di MS. Word).
  • Nomor 4: Menu pengaturan, seperti memberikan label/ kategori, tanggal posting, tautan permanen dan lain sebagainya.
  • Nomor 5: Deretan tombol ini berguna untuk mempublikasikan, menyimpan, dan mempratinjau artikel anda.
  • Nomor 6: Tempat anda menuliskan Isi artikel anda.

3. Setelah anda sudah selesai menuliskan artikel, anda bisa mempratinjaunya untuk melihat tampilan artikel anda dan mengecek kembali mungkin ada tulisan yang salah. Jika semuanya sudah siap, anda bisa klik tombol "Publish", dan Artikel anda pun sudah jadi.

Untuk menjadi blogger yang baik, dibutuhkan keseriusan, kesabaran, ketekunan, dan kesungguh-sungguhan dalam menulis dan mengisi blog dengan konten yang berguna bagi banyak orang. Namun, meski anda sudah menyajikan konten yang bermanfaat, akan sia-sia bila sulit di temukan oleh pengguna internet lainnya di mesin pencari. Oleh karena itu, anda perlu menerapkan SEO agar konten anda mudah di temukan di mesin pencari.

Baca Juga: Cara Menulis Artikel Berkualitas yang SEO Friendly

Penutup


Demikianlah Panduan Lengkap Cara Membuat Blog Gratis di Blogspot. Saya berharap coretan sederhana ini dapat membantu anda membuat blog sendiri dengan mudah.

Jika masih ada yang belum jelas ataupun anda mengalami kesulitan dalam membuat blog, mari kita diskusikan di kolom komentar dibawah ini. Good Luck!

Cara Membuat Email di Gmail (Google Mail) Dengan Mudah dan Cepat 2017

Membuat Email di Gmail (Google Mail) sangatlah mudah, hanya dalam beberapa menit saja Anda sudah bisa mendapatkan akun email dari layanan google ini. Google Mail atau yang sering disebut Gmail merupakan salah satu produk dari google yang sangat populer dan layanan elektronik mail (Email) paling banyak digunakan diseluruh dunia. Bahkan perkembangan teknologi smartphone memaksa kita harus memiliki akun Gmail, karena untuk bisa mengakses Playstore anda harus masuk dengan gmail, dan masih banyak sekali manfaat dari akun gmail ini. Oleh karena itu, pada postingan kali ini saya akan berikan Cara Membuat Email di Gmail (Google Mail) Dengan Mudah dan Cepat 2017.

Membuat email di gmail

Sebelum kita masuk ke pembahasan cara membuat email di gmail, ada baiknya anda tahu dulu apa itu Gmail dan Fungsinya.

Apa Itu Gmail?


Gmail (Google Mail) adalah salah satu produk unggulan dari google yang menyediakan layanan email (Elektronik Mail) gratis terbesar di seluruh dunia. Semenjak di luncurkan, Gmail berkembang sangat pesat sebagai penyedia layanan emai gratis hingga mampu mengalahkan pesaing terberatnya yaitu Hotmail dan Yahoo mail. Layanan email besutan raksasa internet ini sangat banyk sekali digemari para pengguna internet. Selain gratis, kelebihan dan keunggulan gmail adalah tampilan yang user friendly dan keamanan yang sangat baik. Dengan berbagai kelebihan yang dimilikinya, Kini gmail menjadi layanan email gratis terpopuler dan digunakan jutaan orang di seluruh dunia.

Apa Fungsi Gmail?


Fungsi utama Gmail adalah sebagai sarana untuk mengirim/menerima surat elektronik, baik berupa teks maupun data. Misalnya digunakan sebagai media untuk promosi, mengirimkan file dokumen maupun foto, lamaran pekerjaan, surat cinta dan lain-lain. Selain itu, email Gmail juga digunakan untuk mendaftar di berbagai media sosial seperti facebook, twitter, instagram, path, dan masih banyak lainnya.

Dengan membuat akun Gmail, Anda bisa mengakses seluruh produk Google lainnya hanya dengan satu account saja. Jadi, dilihat dari begitu banyaknya fungsi Gmail maka sebagai pengguna internet Anda harus membuat dan memiliki akun Gmail.

Sebenarnya membuat dan mendaftar akun Gmail itu mudah, Namun masih ada saja yang belum mengerti bagaimana cara membuat email di Gmail. Disini saya akan membantu Anda untuk membuat email di Gmail lengkap dengan gambar untuk mempermudah Anda untuk melakukanya, berikut tutorialnya lengkap dengan gambar;

Cara Membuat Email Baru di Gmail (Google Mail)


1. Pertama-tama, Silahkan Anda buka situs gmail.com
2. Dihalaman utama Gmail seperti gambar berikut ini. Silahkan Anda klik tombol "Create an account" untuk membuka form pendaftaran.

Halaman depan gmail

3. Selanjutnya Anda akan melihat tampilan form pendaftaran gmail seperti gambar berikut:

Form pendaftaran gmail

Silahkan Anda masukkan data-data yang diminta pada kolom yang telah disediakan, seperti :

  • Name: Isi dengan nama lengkap anda.
  • Choose your username: Isi dengan nama pengguna sesuai keinginan anda. Nama pengguna inilah yang nantinya akan menjadi alamat email anda.

Misalnya nama pengguna yang anda masukkan zain.kun916, maka yang akan menjadi alamat email anda adalah zain.kun916@gmail.com

  • Create a password: Masukkan kata sandi untuk email baru anda.
  • Confirm your password: Masukkan kembali kata sandi anda seperti sebelumnya.
  • Birthday: Isi dengan tanggal lahir anda.
  • Gender: Pilih jenis kelamin anda.
  • Mobile phone: Masukkan nomor HP anda. Pastikan anda memasukkan nomor HP yang aktif, karena nantinya kode untuk verifikasi akun anda akan dikirimkan oleh pihak Google ke nomor tersebut. (biasanya nomor XL susah untuk verifikasi gmail, coba gunakan nomor telkomsel jika nomor xl tidak bisa digunakan)
  • Your current email address: Masukkan alamat email anda saat ini (opsional), jika tidak punya bisa dikosongkan.

4. Selanjutnya, Anda masukkan kode captcha untuk memastikan bahwa anda bukan robot. Setelah itu, pada kolom Lokasi, pilih negara dimana anda tinggal sekarang.

Form pendaftaran gmail selanjutnya

5. Jangan lupa centang "I agree to the google terms of service and privacy policy". Kemudian klik tombol Next Step.

6. Selanjutnya, Anda akan diarahkan ke halaman verifikasi akun gmail. Cek kembali nomor HP yang sudah anda masukkan sebelumnya. Jika sudah benar, klik tombol Continue.

Form verifikasi akun gmail

7. Cek HP anda, apakah kode verifikasi sudah dikirimkan atau belum. Jika dalam waktu 15 menit atau lebih, kode verifikasi belum dikirimkan juga, silakan anda klik link yang bertulisan "try again" agar pihak Google mengirimkan kembali kode verifikasi anda. Jika sudah menerima kode verifikasi, masukkan kode verifikasi di kolom Enter verification code. Kemudian klik tombol Continue untuk melanjutkan.

Form memasukkan kode verifikasi

8. Jika anda ingin membuat profil akun Google+ sekalian, silakan pilih Create your profil. Namun jika tidak, silakan pilih No thanks. Disini saya pilih No thanks.

pilihan untuk membuat google+

9. Selanjutnya, Anda akan dihadapkan pada halaman seperti berikut. Silakan anda pilih Continue to Gmail untuk masuk ke halaman utama email Gmail anda.

Selamat datang di gmail

Selamat! Anda telah berhasil membuat email baru di Gmail.

Demikianlah Cara Membuat Email di Gmail (Google Mail) Dengan Mudah dan Cepat. Gampang sekali bukan, hanya dalam beberapa menit saja, akun gmail anda sudah jadi. Jika masih ada yang belum jelas, mari kita diskusikan di kolom komentar dibawah ini. Good Luck!